SELAMAT DATANG

............ Selamat & Sukses Atas Terselenggaranya : RAKOR MGMP TEKNIK OTOMOTIF SE-JAWA TIMUR KE-4 DI SMK NEGERI 2 PROBOLINGGO ; 2 DESEMBER 2017 ...........

Sabtu, 15 April 2017

Rakor MGMP TEKNIK OTOMOTIF Se-JAWA TIMUR

Rakor MGMP Teknik Otomotif Se-Jawa Timur yang digelar Sabtu, 15 April 2017 di SMK Negeri 3 Buduran Sidoarjo berlangsung sangat menarik. Drs. Hudiono, M.Si, selaku Kepala Bidang Pendidikan Menengah Kejuruan dan Perguruan Tinggi yang membuka kegiatan Rakor telah banyak memberikan motivasi dan harapan kepada segenap Pengurus dan Anggota MGMP Teknik Otomotif.



Dalam sanbutannya beliau menyampaikan agar MGMP memiliki visi yang jelas, mampu merespon situasi, berorientasi pada hasil dan prediktif. Itu sebabnya diperlukan team yang solid, efektif dan kaya manfaat. Lebih lanjut beliau menyampaikan agar seluruh Pengurus dan Anggota MGMP sering berkomunikasi dalam rangka menciptakan peluang menuju perubahan yang luar biasa. 

 
Segenap Pengurus dan Anggota MGMP memiliki tanggungjawab yang tinggi untuk membekali peserta didik dengan keterampilan yang memadai, sikap mental yang baik sehingga Para Lulusan tidak saja mampu meraih peluang kerja yang relevan dibidangnya tetapi juga mampu mengelola sebuah usaha.


Peserta sangat antusias mengikuti kegiatan Rakor karena diisi dengan penyampaian informasi Teknolgi hybrid oleh Team SUZUKI UMC dan juga sharing software Pembuatan Perangkat Pembelajaran oleh salah satu Pengurus MGMP Teknik Otomotif Se-Jawa Timur, Drs. Slamet Setiyono, S.Pd, S.ST, M.Eng.

SMK YANG "Men-DUNIA"



Ada ide brilian dan tantangan yang luar biasa dari  Kepala Bidang Pendidikan Menengah Kejuruan dan Perguruan Tinggi, Drs. Hudiono, M.Si.  yang disampaikan saat Rakor  MGMP Teknik Otomotif Se-Jawa Timur, Sabtu, 15 April 2017 di SMK Negeri 3 Buduran Sidoarjo.
“Menjadi SMK yang Men-Dunia”, itu tantangan beliau yang  ditujukan kepada segenap Pengurus dan anggota MGMP  Teknik Otomotif Se-Jawa Timur. Menjadi SMK Mendunia menurut beliau bukanlah sebuah mimpi tetapi sebuah cita-cita yang sangat rasional untuk diwujudkan oleh suatu Satuan Pendidikan.

Lebih lanjut beliau menyampaikan harapannya agar segenap Pengurus dan anggota MGMP  Teknik Otomotif Se-Jawa Timur serius untuk mengelola Program keahlian di Satuan Pendidikan masing-masing.   

 

Dengan kesungguhan dan komunikasi yang baik dalam mengelola program keahlian Teknik Otomotif diharapkan dapat meningkatkan mutu lulusan yang memiliki kualifikasi mendunia.